Perpanjangan Penerimaan Proposal Pelaksanaan Diseminasi Produk Teknologi ke Masyarakat Tahun 2017
blog-img
07/07/2020

Perpanjangan Penerimaan Proposal Pelaksanaan Diseminasi Produk Teknologi ke Masyarakat Tahun 2017

Mulyan Syahfitra, A.Md.T | Berita Umum

Yth.

1. Ketua LP/LPM/LPPM/UPPM Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta

2. Kepala LPNK/LPK

3. Kepala Litbang Daerah

4. Koordinator Kopwil I – XIV

 

Menindaklanjuti surat Direktur Riset dan Pengabdian Masyarakat Nomor 0661/E3/2017 pada tanggal 13 Maret 2017 perihal Panduan Pelaksanaan Diseminasi Produk Teknologi ke Masyarakat Tahun 2017, bersama ini kami sampaikan bahwa Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM) memberi kesempatan kepada para peneliti di Lembaga Litbang, LPNK/LPK dan para dosen di Perguruan Tinggi seluruh Indonesia untuk mengajukan proposal Program Diseminasi Produk Teknologi ke Masyarakat untuk pendanaan tahun 2017.
Berkenaan dengan hal tersebut diatas, DRPM memperpanjang penerimaan proposal sampai dengan 30 April 2017.
Proposal Diseminasi Produk Teknologi untuk Masyarakat disusun mengacu pada Panduan dikirimkan dalam bentuk hard copy (3 ekslempar) dan soft copy ke:

Subdit Pemberdayaan Masyarakat, Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat,
Gedung D, Lantai 4, Jl Jenderal Sudirman, Pintu Satu Senayan 10270.

 

Atas perhatian dan kerja samanya, kami ucapkan terima kasih.

Bagikan Ke:

Populer






AKIMBA - Akademik Keperawatan
INFO TENTANG KAMI

Jl. Mayjen T. Hamzah Bendahara - Lr. Bahagia Banda Aceh, 23121

0651-265836

akperkesdam_im@yahoo.com

Follow Us
Website Lainnya